Gunadarma University

Wednesday, April 13, 2016

PENDAPATAN NASIONAL DALAM PEREKONOMIAN INDONESIA



PENDAPATAN NASIONAL DALAM PEREKONOMIAN INDONESIA




1. MASALAH POKOK TINGKAT PEMBANGUNAN NEGARA MENURUT DUDLEY SEERS
Dudley Seers mengemukakan, bahwa paling tidak ada 3 masalah pokok yang perlu diperhatikan dalam mengukur tingkat pembangunan suatu negara.  Masalah tersebut yaitu:
·         Tingkat Kemiskinan 
      ·         Tingkat Pengangguran 
      ·          Tingkat Ketimpangan di Berbagai Bidang

2. PENDAPATAN NASIONAL YANG SIAP DIBELANJAKAN (DISPOSIBLE INCOME)
Pendapatan Disposibel/Disposible Income (DI)
Disposible Income adalah Personal Income setelah dikurangi pajak langsung (misalnya pajak bumi dan bangunan, pajak kendaraan bermotor dan sebagainya). Disposible income merupakan pendapatan yang siap digunakan, baik untuk keperluan konsumsi maupun ditabung.
·          Rumusan untuk menghitung DI adalah: 

DI = PI - Pajak Langsung
Tabungan (saving) yang disimpan di lembaga keuangan resmi (Bank) akan dapat menambah pendapatan nasional karena, saving ini akan dimanfaatkan untuk investasi, lewat investasi inilah pendapatan nasional dapat meningkat. Jika penjelasan tentang pendapatan nasional kita buat urutan akan terlihat seperti di bawah ini:

GDP > GNP > NNP > NNI > PI > DI


  1. PERHITUNGAN PENDAPATAN NASIONAL
·         Diketahui : 
Pengeluaran Pemerintah                : Rp. 24 M
Gaji Upah Sektor Rumah Tangga  : Rp. 5 M
Pendapatan Pemerintah                 : Rp. 25 M
Investasi Sektor Swasta                : Rp. 10 M
Devisa Negara                              : Rp. 12 M
Laba dari Sektor Swasta               : Rp. 4 M
Eksport                                         : Rp. 2 M
Import                                           : Rp. 1 M
Konsumsi Rumah Tangga               : Rp. 8 M

·         Ditanya     :
a. Berapa Besarnya GNP?
b. Berapa Besarnya NI?

·         Jawab       :
a.       Besar GNP (Gross National Product)

Y=C+I+G+(X-M)
GNP didapat dengan perhitungan sebagai berikut :
Y= 8.000.000.000 + 10.000.000.000 + 24.000.000.000 + (2.000.000.000 – 1.000.000.000)
   = 43.000.000.000
Jadi,  Besarnya Pendapatan Nasional (GNP) adalah Rp.43.000.000.000,-

b.      Besar NI (National Income)
Y= R+W+I+P
NI didapat dengan perhitungan sebagai berikut :
NI= 25.000.000.000 + 5.000.000.000  +12.000.000.000  +4.000.000.000
        =46.000.000.000
Jadi,  Besarnya Pendapatan Nasional (GNP) adalah Rp.46.000.000.000,-


Sumber :

- Buku Perekonomian Indonesia Diktat Gunadarma,  BAB IV

No comments:

Post a Comment